Date
Breast Cancer Ribbon

Mari Meracik Masker Buah & Sayur

posted by:
rezma richan

Selain bermanfaat untuk kesehatan, buah-buahan dan sayuran juga memiliki nilai lebih untuk merawat kecantikan tubuh. Buah dan sayur menjadi ramuan alami untuk perawatan kecantikan. Tak hanya tanpa bahan pengawet, ramuan buah dan sayur juga membantu penghematan belanja kosmetik. Berikut beberapa contoh ramuan alami buah dan sayur yang bisa Anda buat sendiri di rumah.

1. Pembersih lemon 
Bahan 
- 1/8 cangkir almond bubuk
- 2 sdm susu atau krim
- 1 sdt jus lemon

Campurkan semua bahan dan balurkan ke kulit. Diamkan sebentar dan bilas dengan air hangat. Ramuan ini cocok untuk semua jenis kulit

Menurut Sue Dolan, M.Ed., penulis 'Naturally Skinsational: Rejuvenating Skin Care Recipes', jeruk adalah sumber alami asam alfa hidroksi (AHA) dan antioksidan. "Sumber AHA alami seperti lemon membersihkan kulit dan menyegarkan sekaligus melembutkannya."

2. Masker jeruk 
Bahan 
- 1 kuning telur
- 1 sdt madu
- 1/8 cangkir perasan jeruk lemon, jeruk atau jeruk nipis
- 1 bungkus agar-agar polos

Campur semua bahan dan balurkan ke kulit selama 20 sampai 25 menit lalu bersihkan.

Masker jeruk yang kaya AHA dan vitamin C, terbukti secara klinis mencegah keriput dan garis-garis halus. Campuran masker jeruk akan membantu pengelupasan sel-sel kulit mati dan merangsang produksi sel-sel baru.

3. Lulur alpukat
Bahan 
- 2 alpukat, haluskan hingga berbentuk pasta
- 3 sendok makan garam laut atau garam kosher
- 1/4 cangkir madu
- 2 kulit lemon segar diparut dan ambil airnya
- 1/4 cangkir minyak kelapa organik

Campurkan semua bahan sampai halus dan merata. Balurkan pada kulit selama 10-15 menit dan gosok dengan air hangat. Sisa lulur tubuh masih bisa disimpan dalam lemari es selama dua sampai tiga hari.

Lulur alpukat merupakan bahan manjur antipenuaan. Alpukat kaya akan vitamin A, D dan E, protein, lesitin, kalium dan beta-karoten, serta bahan lain pelawan kanker.

Dolan mengatakan, alpukat juga memiliki kandungan emolien dan sterolin yang berfungsi menyembuhkan kulit rusak akibat sinar matahari, jaringan parut serta mengurangi bintik usia.

4. Masker stroberi
Bahan 
- 1/2 cangkir stroberi segar
- Susu segar 1 sendok makan
- 1 sdm tepung beras atau tepung jagung

Giling semua bahan hingga menjadi pasta halus. Aplikasikan masker pada wajah dan leher. Diamkan selama 20 menit. Bilas dengan air hangat dan tepuk-tepuk kulit hingga kering. Gunakan dua kali seminggu.

Masker stroberi mengandung antioksidan alami, yang dikenal memperbaiki kulit dan bertindak sebagai agen anti-penuaan serta melindungi kulit Anda dari tekanan lingkungan. Asam salisilat dalam stroberi menghilangkan sel-sel kulit mati, menjadikan kulit halus dan cerah.

5. Scrub apricot dan pepaya
Bahan 
- 1 sdt bubuk apricot kernel (parut halus)
- 3 sdm aprikot pulp
- 3 sdm bubur pepaya matang

Campur semua bahan dan balurkan ke muka dan leher selama 20 menit. Kemudian gosok dengan lembut dan bilas hingga bersih. Leon Rao, pakar perawatan kulit dan penulis 'Anti-aging Beauty Secrets,' menyarankan, bubuk aprikot dapat diganti dengan bubuk oatmeal atau bubuk almond.

Manfaat scrub aprikot yang tinggi beta-karoten mengurangi masalah kulit. Aprikot juga mengelupas kulit dengan lembut serta menjadikan kulit lebih cerah.

6. Masker wortel
Bahan 
- 2-3 wortel besar
- 4 1 / 2 sdm madu

Masak wortel, lalu lumatkan hingga halus dan campurkan dengan madu. Aplikasikan masker wortel pada wajah selama 10 menit lalu bilas dengan air dingin.

Tanaman akar-akaran asal Afganistan ini mengandung vitamin A, C, folacin dan potasium yang  melembabkan dan memperbaiki jaringan kulit sekaligus melindungi dari kerusakan akibat sinar matahari dan mengencangkan kulit.

hr

Sembilan Makanan Antistres

posted by:
rezma richan



      Stres tak akan pernah dapat dihindari. Walaupun stres dapat membuat seseorang agar senantiasa sadar diri, namun stres berkepanjangan tidak baik bagi kesehatan mental. Untuk mengatasi masalah itu, Anda tidak perlu mengeluarkan ratusan ribu bahkan jutaan rupiah hanya untuk mengikuti terapi antistres. Para ahli telah menemukan cara paling ampuh untuk mengatasi stres, yaitu dengan makanan. Ada sembilan bahan makanan yang dipercaya dapat mengatasi stres, yakni:

1. Jeruk.
Jeruk yang kaya vitamin C dapat mengurangi rasa stres. Sebuah penelitian di Jerman menemukan bahwa vitamin C dapat mengurangi stres dan mengambalikan tekanan darah dan kortisol ke tingkat normal setelah situasi penuh tekanan.

2. Ubi.
Saat stres tubuh membutuhkan lebih banyak karbohidrat dan gula. Ubi mengandung karbohidrat, gula, betkaroten, berbagai vitamin, dan juga serat yang dapat membantu tubuh Anda untuk memproses karbohidrat secara perlahan.

3. Aprikot Kering.
Aprikot sarat akan kandungan magnesium, yang merupakan pereda stres dan bahan alami untuk rileksasi otot.

4. Almond, Kenari Hijau, dan Wallnut.
Almond mengandung vitamin B dan E yang membantu meningkatkan sistem kekebalan Anda, sedangkan walnut dan kenari hijau membantu menurunkan tekanan darah.

5. Daging Kalkun.
Daging kalkun mengandung asam amino yang disebut L-tryptophan yang memiliki efek menenangkan. Asam amino itu memicu pelepasan serotonin, bahan kimia dalam otak untuk perasaan baik. Ini alasan mengapa banyak orang yang mengonsumsi daging kalkun merasa rileks. 

6. Bayam.
Kondisi kekurangan magnesium bisa menyebabkan migrain dan kelelahan. Satu cangkir bayam menyediakan 40 persen kebutuhan magnesium harian Anda.

7. Salmon.
Diet tinggi asam lemak omega-3 melindungi tubuh dari penyakit jantung. Sebuah studi dari Diabetes & Metabolism menemukan bahwa omega-3 menjaga hormon stres kortisol dan adrenalin stabil.

8. Alpukat.
Lemak tak jenuh tunggal dan potasium dalam alpukat membantu menurunkan tekanan darah. The National Heart, Lung, and Blood Institute mengatakan bahwa salah satu cara terbaik menurunkan tekanan darah adalah dengan mengonsumsi cukup kalium.

9. Sayuran Berwarna Hijau.
Brokoli, kale, dan sayuran hijau gelap lainnya adalah vitamin pembangkit yang membantu menjaga tubuh pada saat stres.(Mariclaire/DC/SHA)

Sumber :

hr

Pemutih Wajah, Berbahayakah????

posted by:
rezma richan

Banyak wanita merasa cantik jika punya kulit putih (betul gak?), sehingga banyak cara dilakukan termasuk menggunakan produk-produk pemuth wajah. Tapi, kebanyakan kita tidak sadar fungsi whitening bukanlah memutihkan tapi hanya mencerahkan, selain itu jika salah dalam penggunaaanya bisa merusak kulit (hmm gak mw banget dech).
Disini aku mau ngasih saran bagi yang punya kulit gelap supaya tetep pede dengan kulit gelapnya (hehe). Disimak yaw :)
Pertama, fungsi whitening hanya mencerahkan
Pada prinsipnya pemutih hanya merangsang pertumbuhan sel kulit baru dan melepas sel kulit mati, sehingga kulit menjadi lebih cerah dan segar. tetapi, jika penggunaan produk pemutih dilakukan sembarangan dan berlebihan, dapat menipiskan lapisan kulit. Yang wajib diingat pemutih tidak membuat kulit menjadi putih, tetapi hanya mencerahkan. Jadi orang dengan kulit  gelap tidak akan berubah menjadi kulit putih yang bisa hanya orang dengan kulit gelap hanya menjadi lebih cerah dan segar. Selain itu juga, harus hati-hati bagi yang punya kulit sensitif karena tidak semua kulit tahan dengan pemutih.
Kedua, kulit gelap lebih aman
Kok bisa? ya iyalah. makanya dilanjutin ya bacanya :)  
Produk-produk pemutih laris manis dipasaran. Jika ada produk baru, tak jarang banyak yang mencoba. Padahal belum tentu produk tersebut baik untuk kulit. Pola konsumsi yang tinggi terhadap produk pemutih disebabkan karena asumsi produk tersebut dapat membuat kulit menjadi putih dan menganggap wanita dikatakan cantik bila memiliki kulit putih padahal kulit gelap memiliki kelebihan daripada kulit dengan pigmen putih. Kulit gelap cenderung memiliki kekebalan lebih dalam menerima radikal bebas. Sehingga, kulit gelap lebih aman terkena langsung sinar matahari karena pigmennya melindungi kulit agar tidak terkena kanker kulit.

hr

hai cantik

posted by:
rezma richan

Alhamdulillahirobil'alamiin, ini lah postingan pertamaq, sekaligus blog ini juga blog pertamaq (biar rajin nulis :D ). Aq nulis tentang kecantikan karena sebenarnya kecantikan penting banget (kayaknya sich. hehe). Apalagi zaman sekarang kecantikan identik dengan kecantikan fisik sehingga  banyak sekarang produk2 kecantikan yang membanjiri pasaran dari yg harganya mahal sampe yg murah banget. Hem hem sebagai cewek kita harus selektif jangan asal ada produk baru langsung dicoba. harga mahalpun belum tentu baik buat tubuh qt. So, tetep harus hati-hati
Selain, kecantikan fisik ada juga kecantikan yg gak kalah penting yaitu inner beauty. Kurang pas kayaknya kalo cantik ternyata inner beauty nya pas2an ( sindiran buat penulis T_T).
OK dech, untuk awal sekian aj dulu moga qt kaum wanita memiliki bisa merawat kecantikan fisik qt sekaligus bisa memancarkan inner beauty qt.
wassalam

hr

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.